Selamat Datang di Blog Gerak Badan Pencak Margaluyu 151 Indonesia Cabang Metro Surabaya

Jumat, 25 Maret 2011

TENAGA DALAM vs SIHIR


TENAGA DALAM
vs
SIHIR




Pada umumnya masyarakat kurang memahami betul apa yang dimaksud dengan ilmu tenaga dalam. Kesan yang mereka lihat kurang tepat akibat menyamaratakan bentuk-bentuk ilmu tenaga dalam yang dipertunjukkan oleh berbagai perguruan. Padahal hal-hal yang berbau klenik, sifatnya hanyalah campuran dari luar ke dalam ilmu tenaga dalam yang hakiki. Sebenarnya tenaga dalam merupakan fenomena alam yang berjalan di bawah Sunnatullah, karena itu ilmu ini adalah ilmu kebenaran dari Allah Yang Maha Mengetahui dan Maha Berilmu.
Tenaga dalam adalah perilaku hati/batin yang mendasari niat perbuatan atau tindakan seseeorang dan merupakan suatu bentuk perlindungan yang diberikan (dianugerahkan) Allah Yang Maha Kuasa dan Maha Perkasa kepada manusia yang mau mempelajari dan membinanya. Potensi tenaga dalam telah bersemayam dalam setiap orang. Tinggal mereka sendiri yang menentukan apakah mau atau tidak memanfaatkan potensi diri yang merupakan rahmat tak ternilai dari Sang Khalik.
Di dalam paru-paru terdapat beribu-ribu pembuluh halus yang di ujung-ujungnya terdapat berjuta-juta kantong udara. Pembuluh-pembuluh halus ini sangat penting untuk menyerap udara bersih (oksigen) yang amat diperlukan dalam proses pembakaran di dalam tubuh. Apabila kantong-kantong udara ini tidak mendapatkan udara yang cukup, maka bisa mengakibatkan timbulnya berbagai macam penyakit, antara lain : pilek, batuk , penyakit paru-paaru, penyakit jantung, lemah jiwa, daya tahan tubuh rendah dan sebagainya.
Di samping itu tubuh manusia juga memerlukan bioenergi yang bertenaga sangat halus. Tenaga bukan berupa molekul-molekul udara melainkan berbentuk tenaga murni yang sangat halus. Tenaga halus atau bioenergi ini biasa dikenal dengan sebut prana, chi, tenaga dalam dan lain-lain istilah.
Dalam berlatih gerak dan nafas, bagaimana merubah dan memperbaiki cara bernafas menjadi lebih sempurna, efektif dan efisien. Dengan metode latihan  yang rutin (Istiqomah) dapat sekaligus menyerap oksigen dan prana lebih banyak ke dalam tubuh.
Jelaslah bahwa ilmu tenaga dalam berada di bawah Sunnatullah. Apalagi dalam jurus-jurus  dilambari pula dengan zikir kalimah thayyibah, sebagai pernyataan iman dan salah satu jalan konsentrasi yang paling ampuh.
Sedangkan ilmu sihir dikerahkan dengan bantuan tenaga syetan. Syetan meskipun mau memberikan bantuan, sehingga seseorang bisa berbuat sesuatu yang aneh, namun ia pasti minta syarat dan imbalan. Syarat paling umum yang diminta syetan kepada pemujanya adalah seseorang harus dan wajib melepaskan aqidah dan imannya kepada Allah SWT. Akibatnya ahli sihir dan orang-orang yang menuntut ilmu sihir jatuh dalam kemusyrikan. Kenyataannya dalam olah kanuragan dan mengembangkan kemampuannya, selalu diiringi dengan upacara atau ritual yang sangat bertentangan dengan ajaran Islam.
Di samping itu ilmu sihir selalu bertujuan untuk menimbulkan kerusakan dan kehancuran di kalangan manusia. Tidak ada ilmu sihir yang bertujuan baik. Hal ini tampak jelas ketika ada pasien pergi ke dukun sihir, selalu diminta melakukan sesuatu yang tidak sesuai dengan ajaran Islam dan cenderung bersifat maksiat.
Itulah perbedaan yang jelas antara ilmu tenaga dalam dan ilmu sihir. Dari metode yang diterapkan dan dijalankan pada suatu perguruan, kita menentukan dan memastikan apakah perguruan itu bersifat syirik atau bukan.

اهدناالصراط المستقيم
وَاَللَّه أَعْلَم


18 komentar:

  1. Kalau ada perguruan yang amalannya minta sama Bayu Sejati untuk menjaganya kalau mau tidur masuk kategori mana?

    BalasHapus
    Balasan
    1. saya Putra Margaluyu 151 Cabang Cilacap dan pemegang Dompet yang saya dapat di tahun 2014 kl ngga salah di Jogja dulu pada saat Tutup Jurus R.

      saya baru sadar ternyata banyak hal kesyirikan dan penyimpangan didalamnya, seperti
      berdoa kepada selain Allah pada amalan Bayu Sejati (Syirik),
      mengadakan perkara baru didalam Agama puasa mutih dll (Bid'ah),
      bekerjasama dengan Jin.. yang akhirnya nanti kita akanbergantung pada Jin,

      saya sadar bahwa Islam ngga pernah mengajarkan hal seperti ini, apabila ini ilmu ghaib, maka Nabi Muhammad akan lebihmengetahui tentang ilmu ghaib ini. beliau ngga perlu perang pake pedang. tapi beliau ngga pernah bekerjasama dengan jin untuk melumpuhkan lawan.

      saya kembalikan dompet kepada pelatih di cabang saya dan saya mencoba untuk membersihkan keislaman saya dengan bertauhid dan bejar agama lebih lurus. tauhid !!!!

      Hapus
    2. nabi sulaiman jg bekerja sama dengan jin ifrit

      Hapus
    3. Pahami dgn sura AL, JIN
      kinapa bisa sampai turn🙏🙏🙏

      Hapus
    4. Pemikiran saja juga seperti itu. Lebih mengarah ke ajaran kejawen. Tapi saya rasa bisa kita bawa keranah islami. Dengan mengunakan tata cara islami baik secara amalannya. Dan perbuatannya. Itu hanya pemikiran saya saja.

      Hapus
  2. Bayu Sejati,aku njaluk Ijin Sejati."Sejati" Bukankah yang Sejati itu Alloh ? Tiada awal dan akhir,Tiada anak dan diperanakkan?.Bayu Sejati bukanlah Makhluq,krn Dia Yang Sejati (kekal,Abadi)...

    BalasHapus
    Balasan
    1. saya Putra Margaluyu 151 Cabang Cilacap dan pemegang Dompet yang saya dapat di tahun 2014 kl ngga salah di Jogja dulu pada saat Tutup Jurus R.

      saya baru sadar ternyata banyak hal kesyirikan dan penyimpangan didalamnya, seperti
      berdoa kepada selain Allah pada amalan Bayu Sejati (Syirik),
      mengadakan perkara baru didalam Agama puasa mutih dll (Bid'ah),
      bekerjasama dengan Jin.. yang akhirnya nanti kita akanbergantung pada Jin,

      saya sadar bahwa Islam ngga pernah mengajarkan hal seperti ini, apabila ini ilmu ghaib, maka Nabi Muhammad akan lebihmengetahui tentang ilmu ghaib ini. beliau ngga perlu perang pake pedang. tapi beliau ngga pernah bekerjasama dengan jin untuk melumpuhkan lawan.

      saya kembalikan dompet kepada pelatih di cabang saya dan saya mencoba untuk membersihkan keislaman saya dengan bertauhid dan bejar agama lebih lurus. tauhid !!!!

      Hapus
  3. Tenaga dalam atau istilah asingnya disebut inner power adalah sebuah tenaga yang tersimpan dalam tubuh manusia dan mengendap di bawah sadar. Tenaga dalam disebut juga sebagai bio listrik atau gelombang energi elektromagnetik yang di pancarkan oleh seseorang yang telah mensinkronkan sumber-sumber listrik di dalam tubuhnya melalui olah napas, olah rasa, dan olah raga( jurus-jurus tertentu ). Jadi bio energi listrik di dalam tubuh ini dapat di olah melalui tiga saluran di dalam diri yaitu melalui pikiran, perasaan dan fisik. Tenaga dalam ada yang menyebutnya tenaga prana berbentuk pancaran aura dan getaran-getaran seperti rasa dingin atau panas sesuai dengan cara orang itu melatihnya. Semoga bermanfaat..:D

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum,
    Cabang di surabaya dekat suramadu di mana ya saya mau ikut,
    Trimakasih.

    BalasHapus
  5. Assalamualaikum,
    Cabang di surabaya dekat suramadu di mana ya saya mau ikut,
    Trimakasih.

    BalasHapus
  6. di jelidro ada.. deket sma jalan raya manukan....

    BalasHapus
  7. saya Putra Margaluyu 151 Cabang Cilacap dan pemegang Dompet yang saya dapat di tahun 2014 kl ngga salah di Jogja dulu pada saat Tutup Jurus R.

    saya baru sadar ternyata banyak hal kesyirikan dan penyimpangan didalamnya, seperti
    berdoa kepada selain Allah pada amalan Bayu Sejati (Syirik),
    mengadakan perkara baru didalam Agama puasa mutih dll (Bid'ah),
    bekerjasama dengan Jin.. yang akhirnya nanti kita akanbergantung pada Jin,

    saya sadar bahwa Islam ngga pernah mengajarkan hal seperti ini, apabila ini ilmu ghaib, maka Nabi Muhammad akan lebihmengetahui tentang ilmu ghaib ini. beliau ngga perlu perang pake pedang. tapi beliau ngga pernah bekerjasama dengan jin untuk melumpuhkan lawan.

    saya kembalikan dompet kepada pelatih di cabang saya dan saya mencoba untuk membersihkan keislaman saya dengan bertauhid dan bejar agama lebih lurus. tauhid !!!!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kurang pemahaman anda ini,,, farikh fauzi

      Hapus
    2. Untuk membersihkan keislaman harus menjaga ahlak.setinggi apapun anda belajar tentang Islam mampu membaca Alquran menghapal hadis² kalo anda tidak punya akhlak percuma karna untuk belajar itu lebih utama ahlak dulu yg di dahulukan baru ilmu.

      Hapus
  8. Pada umumnya masyarakat tidak mengerti apa dan bagaimana praktek ilmu sihir,tapi mereka menilai sesuatu yang tidak pernah mereka mengerti karena mereka bukan pelaku sihir.pada umumnya sihir di lakukan melalui ritual perjanjian dengan segala jenis kuasa gelap/hitam/negatif,umumnya pakai mantra yang tidak ada tendensi kepada ILAAHI sama sekali.tapi di sandarkan kepada back up energi yang di mintai pertolongan supaya kekuatannya aktif.ada juga pelaku sihir yang memakai media najis menurut Syara',semisal darah haid,tulang babi,dll.semoga ke depannya masyarakat muslim lebih menyikapi ini dengan bijaksana.beribu ribu jenis energi selain wilayah setan yang di ciptakan Tuhan yang jauh dari pengetahuan manusia karena keterbatasan manusia itu sendiri.para Nabi punya hak mu'jizat dan semua umat punya hak maunah.biasanya para penfonis dan teriak teriak sihir kepada para pelaku ilmu batin semuanya buta belajar,mereka hanya mengira ngira dalam khayalannya sendiri.bahkan yang paling berbahaya adalah para penyusup beraliran Wahabi salafi,yang jelas tujuannya memecah belah kerukunan umat dan menjauhkan para muslim dari ilmu batin,ilmu Ruhani,ilmu ngaji hati nurani,,,,,sehingga akhirnya muslim Indonesia lemah selemah lemahnya.ALLAAHU AKBAR

    BalasHapus
  9. Semoga Margaluyuku jaya slalu
    Salam dari Bojonegara

    BalasHapus